Bima News: Hujan Es
Tampilkan postingan dengan label Hujan Es. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Hujan Es. Tampilkan semua postingan

Minggu, 22 November 2020

Butiran Es Turun Bersama Hujan, Bikin Heboh Warga Manggelewa

DOMPU-Hujan es melanda Kecamatan Manggelewa, Minggu siang (22/11). Fenomena ini disebut tidak biasa karena sudah lama tidak terjadi di wilayah dataran tinggi di Kabupaten Dompu itu..

Suharyanto, warga Desa Sori Utu Kecamatan Manggelewa mengaku, hujan es terjadi sekitar pukul 13.30 Wita. Turun disertai kilat dan petir serta angin kencang.

“Hujan es turun hanya sebentar,”  kata Suharyanto pada Radar Tambora.

Butiran es yang turun dari langit berukuran sebesar kelereng. Fenomena ini bukan pertama kali terjadi di Manggelewa. Sekitar empat tahun lalu, pernah terjadi.

“Kalau gak salah sekitar tahun 2016, pas mulai musim hujan,” ujarnya.

Sementara staf Desa Sukadamai, Erwin Munandar mengatakan, hujan es cukup menghebohkan warga. Sebab, fenomena ini cukup langka di wilayah Manggelewa.

“Tidak ada kerusakan rumah akibat hujan es tersebut,” pungkasnya. (jw)

Butiran Es Turun Bersama Hujan, Bikin Heboh Warga Manggelewa

DOMPU-Hujan es melanda Kecamatan Manggelewa, Minggu siang (22/11). Fenomena ini disebut tidak biasa karena sudah lama tidak terjadi di wilayah dataran tinggi di Kabupaten Dompu itu..

Suharyanto, warga Desa Sori Utu Kecamatan Manggelewa mengaku, hujan es terjadi sekitar pukul 13.30 Wita. Turun disertai kilat dan petir serta angin kencang.

"Hujan es turun hanya sebentar,"  kata Suharyanto pada Radar Tambora.

Butiran es yang turun dari langit berukuran sebesar kelereng. Fenomena ini bukan pertama kali terjadi di Manggelewa. Sekitar empat tahun lalu, pernah terjadi.

"Kalau gak salah sekitar tahun 2016, pas mulai musim hujan," ujarnya.

Sementara staf Desa Sukadamai, Erwin Munandar mengatakan, hujan es cukup menghebohkan warga. Sebab, fenomena ini cukup langka di wilayah Manggelewa.

"Tidak ada kerusakan rumah akibat hujan es tersebut," pungkasnya. (jw)

Ad Placement

Kota Bima

Bima

Dompu