Launching Jelajah Tri di Kota Bima Dimeriahkan Eby Bima dan Slank - Bima News

Minggu, 12 November 2023

Launching Jelajah Tri di Kota Bima Dimeriahkan Eby Bima dan Slank

Kaka
Kaka, vokalis Slank saat menghibur warga Bima pada festival hiburan bertajuk Jelajah Tri Happy Fest di Lapangan Manggemaci, Kota Bima, Ahad (12/11) 
  

bimanews.id-Ribuan warga Kota Bima, Kabupaten Bima, Kabupaten Dompu hingga Mataram memadati  lapangan Manggemaci, Kota Bima. Warga bergoyang ria mengikuti alunan lagu yang dinyanyikan  Eby Rizta atau lebih dikenal dengan Eby Bima dan grup music Slank.


Kehadiran penyanyi dan grup music papan atas di Kota Bima dalam acara festival hiburan di Jelajah Tri Happy Fest, menyita perhatian warga Bima, terutama kalangan Generasi Z (Gen Z).


Sebelum alumni D’Akademi 4, Eby Bima tampil, Waka Polres Bima Kota, Kompol Herman mengingatkan penonton untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama konser berlangsung.


'’Saya yakin, warga Bima solid dan cinta damai. Mari kita sama-sama menjaga Kamtibmas,’’ ajak Herman, Ahad (12/11).


Penampilan Eby yang merupakan warga asal Sape, Kabupaten Bima membuat pengunjung terhibur. Apalagi, sudah sekian lama konser music tidak pernah lagi ada di Kota Bima.


Usai Eby tampil membawakan empat lagu, brand tri Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) membagi-bagikan hadiah kepada para penonton.


Tiba giliran Slank tampil, penonton yang sebelumnya menyebar merapat ke panggung. Penampilan Kaka dan kawan-kawan membawakan sejumah lagu membuat penonton histeris dan ikut bergoyang.


Kerinduan mereka terhadap  Slank terobatai, setelah 16 tahun lalu grup music bergenre rock ini  pernah hadir di Kota Bima. Kaka, vokalis Slank mengaku, rindu dengan masyarakat Bima.


‘’Orang Bima merupakan pekerja keras dan ulet,’’ akunya.


Kehadiran grup music yang digandrungi anak muda ini, sangat menyita perhatian warga Bima. Tidak heran, penonton tidak hanya memenuhi area panggung festival hiburan di Jelajah Tri Happy Fest yang dipagar keliling, juga area Paruga Nae dan sekitarnya. (red)

 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda