Kantor Camat di Bima Kekurangan ASN Komputer - Bima News

Jumat, 13 Mei 2022

Kantor Camat di Bima Kekurangan ASN Komputer

Agussalim
H. Agus Salim

BimaNews.id, BIMA-Aparatur Sipil Negara (ASN) spesifikasi tenaga komputer kekurangan hampir semua Kantor Camat di Kabupaten Bima.  Tidak heran kuota formasi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (P3K) diusulkan akhir tahun lalu, lebih banyak dibanding tenaga lain.

"Hampir di semua Kantor Camat kosong tenaga komputer. Sagat kurang," aku Kepala BKD dan Diklat Kabupaten Bima, H. Agus Salim dikonfirmasi via HP beberapa hari lalu.

Karena kekurangan, pihaknya mendorong mereka mengajukan data untuk diusulkan mengikut seleksi P3K.

Selain kantor camat, tenaga computer juga dibutuhkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lain.

Seperti di Dinas Kesehatan (Dikes) dan Dinas Pendidikan Kebudayaan dan Olahraga  (Dikbudpora), "Total tenaga komputer yang kita usulkan ke Kemenpan-RB  sebanyak 415 orang," terangnya.

Dengan kualifikasi pendidikan minimal Diploma 3. Baik lulusan baru, tenaga sukarela hingga mereka yang saat ini bekerja sebagai tenaga kontrak di OPD terkait.

"Jika mereka ini lulus, secara otomatis nanti harus melepaskan statusnya sebagai pegawai kontrak,"  jelas Agus sapaan Kepala BKD dan Diklat Kabupaten Bima ini.

Sementara untuk jadwal tahapan seleksi, pihaknya hingga kini belum mendapat informasi dari Kemenpan-RB. Waktunya, tetap tahun ini. (jul)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda