TPP ASN Kota Bima Dua Bulan Belum Dibayar - Bima News

Rabu, 23 Maret 2022

TPP ASN Kota Bima Dua Bulan Belum Dibayar

M Saleh
M. Saleh Yasin
 

BimaNews.id, KOTA BIMA- Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) ASN lingkup Kota Bima untuk bulan Januari dan Februari belum dibayar. Padahal Tunjangan Kinerja (Tukin) yang dicomot dari Dana Alokasi Umum (DAU) itu sejatinya harus diterima setiap bulan.

 

"Iya benar belum dibayar untuk bulan Januari dan Februari," aku Kepala BPKAD Kota Bima, M Saleh Yasin ditemui pada kegiatan Peresmian Perpusda, Selasa (22/3).

 

Lambanya pencairan TTP kata M Saleh, karena pihaknya mendapatkan rekomendasi dari Kemendagri pada Maret ini. Baru ditindak lanjuti ke masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

 

Saat ini kata dia, OPD masih proses penyusunan berkas sebagai syarat pencairan anggaran. "Informasinya, mereka masih menyusun dokumen untuk diajukan ke kami. Nah, dokumen itu yang kami tunggu," beber Mantan Kepala BKPSDM Kota Bima ini.

 

Setelah mengantongi data masing-masing OPD,  pihaknya melakukan verifikasi. Baru kemudian dicairkan melalui rekening masing-masing ASN.

 

Pemberian TPP terhadap ASN sambung warga asal Desa Teke, Kecamatan Palibelo ini untuk memacu semangat pegawai bekerja. Sehingga capaian kinerja mereka setiap bulan terus mengalami peningkatan. (jul)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda