Siswa SMAN 2 Kota Bima dikukuhkan saat acara wisuda di sekolah setempat, Kamis (31/3). |
BimaNews.id, KOTA BIMA-236 orang siswa dan siswi SMAN 2 Kota Bima diwisuda, Kamis (31/3). Peserta didik yang dikukuhkan itu terdiri dari jurusan IPA sebanyak 116 orang, IPS 90 dan 30 orang dari jurusan bahasa.
Selain jajaran guru, agenda tahunan ini turut dihadiri pejabat dari perwakilan KCD Dikbud Kota dan Kabupaten Bima, tim komite, alumni serta orang tua wali murid.
Ketua Panitia Muslim SAg mengatakan, kegiatan wisuda berlangsung lancar sesuai rencana dengan tetap mengedepankan protokol Covid-19.
"Selain wisuda, tadi juga dirangkaikan dengan pengumuman peserta yang lolos SNMPTN 11 orang," katanya, Kamis (31/3)
Termasuk pengumuman peserta yang berprestasi selama tiga tahun menempuh pendidikan di SMAN 2. Mulai dari prestasi tingkat Kota Bima, Provinsi, Nasional hingga internasional.
"Ada 10 orang siswa kami yang berprestasi" terangnya.
Atas prestasi telah mengharumkan nama sekolah, masing-masing mereka diberikan piagam penghargaan oleh kepala sekolah dan dewan guru.
Sementara Kepala Sekolah SMAN 2 Kota Bima H Eddy Salkam SPd berharap, peserta didik agar tetap menjaga nama baik almamater. Kapan dan di manapun berada.
"Jangan pernah puas untuk belajar agar bisa menjadi orang yang sukses," harapnya.
Di hadapan tamu undangan, ayah dua anak ini juga menyampaikan
ucapan terimakasih kepada orang tua wali murid. Telah mempercayakan SMAN sebagai tempat pendidikan bagi anak-anak
mereka. (jul)