Wabup Dibuat Emosi Lihat Kantor KUPT Dikpora Madapangga Berantakan - Bima News

Selasa, 30 November 2021

Wabup Dibuat Emosi Lihat Kantor KUPT Dikpora Madapangga Berantakan

Tegur
Kepala KUPT Dikpora Madapangga, Syaifuddin SPd saat ditegur Wakil Bupati (Wabup)Bima, Drs H. Dahlan M Noer sambil memperlihatkan bendera yang sudah kusam dan robek di halaman kantor setempat, Senin (29/11). 
 

BimaNews.id, BIMA-Usai peresmian Posramil Madapangga, Wakil Bupati Bima H. Dahlan M Noer menyempatkkan diri berkunjung ke Kantor UPT Dikpora setempat, Senin (29/11). Wabup dibuat emosi melihat kondisi kantor tersebut berantakan.

Pantauan media ini, kemarahan Wabup karena begitu masuk melihat puntung berserakan di mana-mana. Kemudian, atap kantor bocor, sehingga terlihat makin kumuh.

Wabup lantas memanggil kepala KUPT Dikpora Madapangga. "Ini marwah pendidikan. Harusnya menjadi contoh. Bukan malah puntung rokok dibuang sembarangan seperti ini," katanya dengan suara tinggi.

Kondisi itu diperparah, bendera merah putih yang dipasang depan kantor sudah kusam dan robek. Wabup langsung perintahkan untuk diturunkan.

"Kenapa bendera sudah kusam dipasang. Turunkan bendera itu, ganti yang baru. Itu lambang negara kita loh," tandasnya.

Kepada media, orang nomor dua di Kabupaten Bima ini mengaku, baru pertama kali berkunjung di Kantor KUPT Dikpora Madapangga. Ia dibuat kaget melihat kondisi gedung yang sudah tidak memadai lagi. Harusnya direnovasi.

"Bangunan sudah lapuk dan bocor di mana-mana. Harusnya pihak KUPT memperhatikan kondisi tersebut," katanya.

Ditanya langkah Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bima selanjutnya? Wabup mengaku sudah tidak bisa dialokasikan anggaran untuk renovasi. Karena pembahasan rancangan APBD 2022 sudah selesai.

Kendati begitu, Wabup akan koordinasi dengan anggota DPRD Kabupaten Bima. Terutama dari Dapil Madapangga.

"Insya Allah, nanti saya coba koordinasi dengan mereka. Mungkin bisa dialokasikan anggaran melalui aspirasi dewan," katanya.

Secara terpisah, kepala KUPT Dikpora Madapangga, Syaifuddin SPd menyampaikan terimakasih karena wabup berkunjung dan memantau kondisi kantornya.

"Insya Allah ke depan kami akan evaluasi diri, sesuai teguran Wabup," katanya.

Terkait bendera yang kusam dan robek, ia mengaku di luar dugaan mereka. Karena kurang memperhatikan situasi sekitar. Padahal bendera yang dipasang masih baru.

"Intinya, siap salah," tutupnya. (ar)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda