A. Rajak, nelayan asal Kecamatan Wera saat dibawa masukan ke ambulance akibat diserang ikan predator saat mancing.
BimaNews.id, BIMA-Naas menimpa A. Rajak, nelayan asal Kecamatan Wera. Bapak 54 tahun ini harus dilarikan ke RSUD setelah diserang ikan predator hingga terluka.
"Sekarang
kondisinya mulai stabil," terang Kabag Humas RSUD Bima, dr Muhammad Akbar,
Senin (8/11).
Korban
dirawat sejak Kamis (4/11). Masuk UGD sekitar pukul 01.30 Wita. Saat ini korban
masih menjalani perawatan intensif di ruang ICU.
"Lukanya
sudah dioperasi," kata Akbar.
Dari
informasi yang dihimpun, peristiwa naas itu terjadi Rabu malam (3/11), sekitar
pukul 22.00 Wita. Korban sedang mancing dengan perahu tiba-tiba diserang ikan
predator yang diduga jenis Barakuda. Akibatnya, korban mengalami luka di bagian
perut.
Rekan
mancing korban langsung menghidupkan perahu boat dan membawa A. Rajak menepi ke
dermaga. Korban kemudian dilarikan ke RSUD dengan mobil ambulance oleh pihak
keluarga. (jw)