Siswa SMAN 2 Kota Bima, Ibnu Sabil dan Nurfadillah saat menerima piala dan sertifikat penghargaan sebagai juara 3 lomba lagu pop religi tingkat NTB, di KSB pekan kemarin. |
BimaNews.id, KOTA BIMA-Dua
orang siswa SMAN 2 Kota Bima berhasil meraih juara tiga pada lomba Lagu Pop
Religi tingkat Provinsi NTB. Kedua siswa itu yakni, Ibnu Sabil dan Nurfadillah.
Kepala SMAN
2 Kota Bima, H Eddy Salkam SPd mengatakan, Lomba tersebut digelar di Kabupaten
Sumbawa Barat (KSB) pekan kemarin. Diikuti 10 SMA dari perwakilan 10 Kabupaten
dan Kota se NTB.
"Alhamdulillah
kami cukup bangga dengan prestasi peserta didik, berhasil mengungguli enam
sekolah lain," katanya bersyukur, Selasa (18/10).
Eddy Salkam
mengapresiasi kedua siswa tersebut, telah membawa harum nama SMAN 2 Kota Bima
ditingkat provinsi. Pestasi itu diharapkan ke depan dapat ditingkatkan.
"Kita
akan tingkatkan melalui latihan dan pembinaan rutin," kata pria asal Desa
Rato, Kecamatan Bolo ini.
Dua orang
siswa SMAN 2 Kota Bima sebelumnya keluar sebagai juara pada lomba tingkat Kota
Bima. Mereka tampil pada lomba di provinsi sebagai utusan Kota Bima. (red)