M bersama dua wanita ODJG lain didampingi Anggota DPRD Dompu, Ir Muttakun dan sejumlah Nakes sebelum berangkat ke RSJ Mutiara Sukma Mataram. |
Bima News.id, DOMPU-Wanita cantik yang sempat viral lantaran dinikahi kakek, 79 tahun di Kabupaten Dompu, akhirnya dibawa ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Mutiara Sukma Mataram. Janda satu anak blasteran Arab-cina itu dibawa bersama 2 ODGJ lain. Yakni, NK, warga Desa Wawonduru dan RP dari Kelurahan Simpasai Kecamatan Woja.
Tiga ODJG
tersebut diberangkatkan pada Jumat malam (27/8). Didampingi Anggota DPRD Dompu,
Ir Muttakun dan sejumlah Tenaga Kesehatan (Nakes).
"Alhamdulillah,
rombongan tiba Sabtu pagi sekitar pukul 08.00 Wita," sebut Muttakun
dihubungi via ponsel.
Perawatan
tiga ODJG ini berkat bantuan pihak keluarga dan puskemas dan dinas kesehatan.
Dia berharap, mereka bisa mendapat perawatan maksimal, sehingga bisa sembuh.
"Mari
kita mendoakan kesembuhan untuk mereka," ajaknya.
Sebelum, M
sempat viral di media sosial karena dinikahi kakek Yakub, asal Kandai Satu
Kecamatan Dompu. Belakangan, pernikahan mereka dibatalkan. M dijemput pihak
keluarga dekat yang semula tidak tahu pernikahan itu.
Pihak
keluarga M juga telah sudah melaporkan pada Satreskrim Polres Dompu atas dugaan
pencabulan dan pengancaman. Mereka menduga, sebelum dinikahi kakek Yakub, M
menjadi korban pencabulan pria lain.
Bahkan
disinyalir, pernikahan viral itu diinisiasi pelaku. Untuk menutupi perbuatan
bejatnya.
"Kasusnya
masih kita selidiki. Korban juga mengakui pernah disetubuhi dan diancam oleh
oknum pelaku, sebelum menikah dengan kakek Yakub," ungkap Kanit PPA
Satreskrim Polres Dompu, Aipda Ahmad Rimawan, Jumat (27/8). (jw)