Pengumuman penutupan sementara RSUD Kota Bima yang dipasang di pintu gerbang, lantaran ruang UGD penuh dengan pasien suspek Coveid-19 |
BimaNews.id, KOTA BIMA-Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bima, menutup pelayanan sementara. Penutupan dimulai sejak Sabtu (10/7).
Di pintu gerbang
masuk RSU dipasang pengumuman ‘Permohonan Maaf Kami sampaikan Bahwa UGD RSUD
Kota Bima Ditutup Sementara Sampai Waktu Yang Belum Ditentukan, Karena Saat Ini
UGD Dalam Kondisi Full BED Dengan Pasien Suspek Covid-19’.
Direktur
RSUD Kota Bima, dr Agus DW Pintono M Kes mengatakan, penutupan sementara itu untuk
mengantisipasi penularan virus ke pasien lain.
"Pelayanan
tetap. Hanya saja kita tidak menerima pasien baru, karena ruangan sudah penuh,"
katanya pada media ini, Senin (12/7).
Agus
menyebutkan, sudah lima hari pengumuman dikeluarkan. Dengan catatan, akan
dibuka kembali kalau ada ruangan kosong.
"Kalau
penuh, kita tutup lagi," kata Agus.
Pengumuman
itu lanjut Agus, merupakan kebijakan yang diambil dengan banyak pertimbangan.
Diantaranya, melonjaknya pasien Covid-19, ruangan terbatas dan lain-lain.
"Pasien
Covid yang sedang kita tangani saat ini 15 orang. Satu diantaranya sudah
meninggal dunia," ujarnya. (ar)