Belum Seminggu, Jumlah Pelamar CPNS dan PPK di Kabupaten Bima Lampaui Kuota - Bima News

Rabu, 07 Juli 2021

Belum Seminggu, Jumlah Pelamar CPNS dan PPK di Kabupaten Bima Lampaui Kuota

Drs Agus Salim
Drs Agus Salim MSi
 

BimaNews.id, BIMA-Antusias masyarakat Kabupaten Bima mengikuti seleksi CPNS dan PPPK, sangat tinggi. Ini terlihat dari jumlah pelamar yang sudah masuk ke website, telah melampaui jatah formasi. Padahal, pendaftaran dibuka tanggal 1 Juli lalu.

Data diperoleh dari BKD Kabupaten Bima, saat ini sudah 362 orang pelamar CPNS dan PPPK di Kabupaten Bima yang mendaftar. Padahal formasi CPNS  hanya sebanyak 336 orang dan PPPK non guru 26 orang.

Kepala BKD Kabupaten Bima, Drs Agus Salim MSi mengatakan, jumlah ini yang baru terlihat secara umum dalam aplikasi. Sedangkan dirinci berdasarkan formasi yang diikuti.

"Termasuk, pelamar dari jurusan apa saja belum kita rinci," ungkap Agus pada media ini, Selasa (6/7).

Dari total yang sudah ada ini, sudah melampaui jumlah formasi yang dibutuhkan, sebanyak 275 orang. Meski demikian, pihaknya tetap membuka pendaftaran hingga tanggal 21 Juli 2021.

"Kalaupun pelamar sampai ribuan orang, tetap diterima selama masa pendaftaran masih dibuka, " katanya.

Nanti jelasnya, akan ada seleksi administrasi berupa verifikasi bahan dan kelengkapan pelamar. Dari seleksi ini, akan terlihat berkas pelamar yang memenuhi syarat dan yang tidak. (ar)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda