Penerimaan Siswa Baru, SMPN 6 Kota Bima Optimis Capai Target - Bima News

Senin, 07 Juni 2021

Penerimaan Siswa Baru, SMPN 6 Kota Bima Optimis Capai Target

Mahfud
Mahfud SS
 

BimaNews.id, KOTA BIMA-SMPN 6 Kota Bima menargetkan 224 siswa baru pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ini. Pendaftaran gelombang pertama, SMP yang berdiri di Kelurahan Monggonao ini berhasil menerima 90 siswa.

"Penerimaan gelombang kedua masih berlangsung hingga 7 Juni mendatang," jelas Kepala SMPN 6 Kota Bima, Mahfud SS beberapa waktu lalu.

Dari dua tahap pendaftaran tersebut, Mahfud optimis bisa meraih target. Jumlah itu berdasarkan jumlah fasilitas ruangan tersedia.

"Kami berani pasang target, karena telah maksimal mempromosikan sekolah sebelumnya," optimis pria asal Sape ini.

Selain visi-misi, pihaknya juga mempromosikan sarana dan prasarana yang dimiliki SMPN 6  Seperti, 21 ruang belajar, laboratoriun komputer dan IPA, perpustakaan, aula, lapangan voli dan basket, sepakbola, tenis meja dan lain-lain.

"SMP 6 punya banyak lapangan olahraga, untuk menyalurkan bakat siswa," jelasnya.

Mahfud juga menyebutkan beberapa persyaratan bagi calon siswa baru. Mulai scan akta kelahiran, kartu keluarga, surat keterangan lulus, raport 5 semester dan scan foto latar merah.

Kemudian, scan foto piagam penghargaan akademik maupun non akademik, bagi siswa yang mengikuti pendaftaran di jalur prestasi.

"Scan foto kartu Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan surat keterangan tidak mampu bagi siswa jalur afirmasi," beber alumni Unhas Makassar ini.

Sementara bagi siswa yang mengikuti jalur perpindahan orang tua kata dia, cukup scan foto SK perpindahan orang tua atau surat penugasan dari instansi.

"Semua itu sudah kami sosialisasikan di wilayah zonasi. Kalaupun ada kendala saat persiapan berkas, siswa bisa datang langsung ke sekolah," terangnya. (jul)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda