Anggota OSIS dan PMR SMAN 4 Kota Bima saat membagikan takjil dan paket bahan pokok pada kaum dhuafa. |
BimaNews.id, KOTA
BIMA-OSIS dan Palang Merah Remaja (PMR) SMAN 4 Kota Bima membagikan takjil dan
paket Sembako. Aksi sosial puluhan siswa-siswi itu diberikan pada kaum dhuafa,
pemulung, tukang parkir dan petugas kebersihan.
Kepala SMAN 4 Kota Bima Siti Maryatun SPd MM mengatakan, bagi-bagi takjil digelar pada Sabtu (8/5). Sebanyak 70 nasi kotak dan minuman dibagikan pada kaum duafa. Bantuan itu diperoleh dari sumbangan alumni PMR dan kas PMR SMAN 4 Kota Bima.
"Pembagian
takjil ini dengan cara mendatangi langsung para pekerja di sejumlah tempat.
Mulai dari pasar raya, pertokoan pasar senggol hingga jalan raya,"
jelasnya.
Sementara,
penyaluran paket bahan pokok pada Minggu sore (9/5). Sasarannya, warga pemecah
batu di Lingkungan Bedi Kelurahan Manggemaci, Kecamatan Mpunda dan warga miskin
di Kelurahan Matakando.
Penyaluran
bantuan itu disambut antusias warga penerima. Mereka sangat berterimakasih pada
siswa SMAN 4 Kota Bima. Setidaknya dengan bantuan itu bisa memenuhi kebutuhan
mereka menyambut hari raya Idul Fitri.
"Bantuan
yang disalurkan sebanyak 50 paket. Dananya dari zakat siswa SMAN 4. Satu paket
berisi gula pasir, minyak goreng, telur,
mie instan, kopi dan susu kaleng," sebut Maryatun.
Maryatun
mengapresiasi bentuk kepedulian OSIS dan PMR SMAN 4 terhadap sesama. Terlebih
aksi sosial ini digelar di bulan suci penuh berkah.
"Ini
bentuk kepedulian, sekaligus menanamkan rasa kepekaan siswa PMR dan OSIS SMAN 4
kepada lingkungan sosialnya. Supaya mereka lebih peduli terhadap sesama,"
ujar Siti Maryatun, Minggu (9/5). (jw)