Qurais KLB Partai Demokrat itu Konyol, Komandan Tertinggi Tetap AHY - Bima News

Rabu, 10 Maret 2021

Qurais KLB Partai Demokrat itu Konyol, Komandan Tertinggi Tetap AHY

HM Qurais
HM Qurais
 

BimaNews.id,KOTA BIMA-Beberapa waktu lalu berlangsung Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Deli Serdang, Sumatera Utara. Saat itu Jenderal TNI Purnawirawan Moeldoko terpilih menjadi ketua umum.

Hasil KLB tersebut membuat partai berlambang bintang bersinar tiga itu, pecah menjadi dua kubu. Kubu lain, Partai yang didirikan Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudoyono dimpimpin Mayor TNI (Purn) H Agus Harimurti Yudhoyono M Sc MPA MA (AHY).

Kondisi tersebut biasanya akan berimbas pada kepengurusan Partai Demokrat di tingkat provinsi hingga kota dan kabupaten. Bagaimana dengan di Kota Bima sendiri?

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bima HM Qurais H Abidin mengatakan, DPC Kota Bima tidak terpecah. Tetap berkiblat pada hasil Musyawarah Nasional (Munas) Partai Demokrat ke V tahun 2020.

“Kami tetap mengacu pada hasil Munas yang menetapkan AHY sebagai ketua terpilih,” ujarnya pada Radar Tambora dihubungi via telepon, kemarin.

Mantan Wali Kota Bima ini menjelaskan, DPC Kota Bima tetap mengakui, AHY sebagai Ketua Umum DPP Partai Demokrat. Karena hasil Munas merupakan keputusan tertinggi dalam partai.

“Tidak ada yang perlu didiskusikan, AHY adalah jenderal tertinggi di Demokrat,” tandas Wali Kota Bima ketiga ini.

Qurais menegaskan, KLB yang dihelat tersebut sangat konyol. Sebagai upaya merebut kekuasaan di tingkat pimpinan pusat. “Ini hanya lawakan konyol saja oleh oknum yang tidak jelas,” tegas mantan Ketua Hiswana Migas NTB ini.

Qurais juga menegaskan, agar kader Demokrat di Kota Bima tetap satu untuk AHY. Tidak usah memikirkan yang terjadi saat ini. (nk)

 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda