Sakit Saat Vaksin Tahap I, Wali Kota dan Istri Ikut Tahap II - Bima News

Senin, 15 Februari 2021

Sakit Saat Vaksin Tahap I, Wali Kota dan Istri Ikut Tahap II

H Abdul Malik
Kabag Prokopim Setda Kota Bima, H Abdul Malik
 


BimaNews.id,KOTA BIMA-Wali Kota Bima H Muhammad Lutfi dan istri, akan divaksin pada Selasa (16/2). Sebelumnya, gagal divaksin karena sakit.

Kepastian orang nomor satu di Kota Bima ini divaksin setelah dikonfirmasi ke Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Pemerintah Kota Bima.

Kabag Prokopim, H Abdul Malik mengatakan, wali kota bersama isteri akan divaksin pada tahap 2.

"Sudah kita konfirmasi ke pak wali dan istri,’’ katanya.

Selain wali kota, Dandim 1608 dan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Bima juga akan divaksin pada waktu yang sama.  Begitu juga dengan, Wakil Wali Kota Bima Feri Sofiyan SH akan menjalani vaksinasi tahap kedua bersama delapan orang lain.

Pejabat di Pemerintah Kota Bima kata Malik,  berkomitmen memberi contoh kepada masyarakat,  bahwa vaksin Covid-19 baik dan penting dilakukan.

"Tentu pejabat publik akan menjadi contoh bagi masyarakat umum, yang awalnya takut divaksin, kemudian menjadi berani setelah melihat pimpinannya divaksin, " pungkas Malik. (tin)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda