Hasil Rapid Test Kedua, Bupati Dompu Non Reaktif - Bima News

Minggu, 14 Juni 2020

Hasil Rapid Test Kedua, Bupati Dompu Non Reaktif


DOMPU-Bupati Dompu Drs H Bambang M Yasin kembali dinyatakan non reaktif rapid test kedua, Sabtu (13/6) Dengan demikian, orang nomor satu di Kabupaten Dompu itu terbebas dari Covid-19.





”Alhamdulillah, hasil
rapid test kedua Bupati Dompu non reaktif,” ungkap Sekertaris Tim Gugus Tugas
Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Dompu Jufri ST MM.





Atas hasil rapid test itu
kata dia, bupati sudah bisa kembali beraktivitas seperti biasa. Tanpa harus
menunggu masa 14 hari isolasi mandiri selesai.





“Beliau sudah bisa
melaksanakan kegiatan-kegiatan seperti biasa,” kata Jufri.





Sebelumnya bupati dirapid
test setelah kontak dengan salah satu pasien positif Covid-19 pada kegiatan
senam merah putih beberapa waktu lalu. Selain bupati, beberapa pejabat eselon
juga dirapid test dan hasilnya pun non reaktif. (jw)


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda