Mesin Air Rusak, Kolam Lawata Belum Berfungsi - Bima News

Minggu, 23 Februari 2020

Mesin Air Rusak, Kolam Lawata Belum Berfungsi

Kota Bima, Radarbima.com—Kolamrenang di kawasan Pantai Lawata sudah selesai dibangun. Namun, kolamtersebut  belum berfungsi, karena mesin air rusak

KadisPariwisata Kota Bima, Sunarti S Sos mengaku, wahana kolam renang di Lawatabelum bisa digunakan. Pihaknya tidak bisa memasok air ke kolam renang karenamesin penyedot air di Lingkungan Kadole, rusak.

“Sayamendapatkan penjelasan dari Dinas PUPR, mesin air rusak, ” katanya.

Mesin airkini, sudah dibeli, sedang dipasang.  Pihaknya juga sedang menambah dayalistrik.

Sunartimembantah, Lawata tidak memiliki pasokan air. Selama ini lancar, karena mesinair rusak, suplay air ke Lawata dan Masjid Terapung terhambat.

“PerencanaanLawata sudah sejak 2018. Termasuk kajian terhadap kebutuhan air, ”terangnya.

Direncanakan,kolam akan mulai berfungsi pada Februari, setelah pemasangan mesin danpenambahan daya listrik. (tin)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda